Skip to main content
  1. Teches/

Hugo To Github

·3 mins· ·
Hugo Static-Site
Wildan
Author
Wildan
An Ordinary Human Being
Table of Contents

Meng-Hosting di Github
#

Di tulisan ini, saya akan menunjukkan cara hosting static-site Hugo yang sudah dibuat sebelumnya ke Github. Jadi, sebelum lanjut membaca tutorial ini, ada 3 persyaratan yang harus sudah dipenuhi:

  1. Punya akun Github (kalau belum punya silakan buat dulu).
  2. Komputer/laptop-nya sudah terinstall git (kalau belum silakan install).
  3. Sudah membuat website Hugo sebelumnya (kalau belum, silakan buat dulu, tutorialnya bisa mengikuti tulisan saya sebelumnya).

Saya akan menunjukkan 10 langkah dalam mem-publish atau meng-hosting static-site Hugo kita ke Github1. Berikut langkah-langkahnya:

Langkah 1:
#

Buat sebuah repositori baru di Github. Di Tab “Repository” -> Klik “New”.

ss1

Misanya, saya akan namakan repositori baru saya dengan “githubwildan.github.io”. Kemudian klik “Create Repository”.

ss2

Langkah 2:
#

Push repositori lokal kita ke Github.

Jangan lupa, kalau mau konten post kita tampil, kita terlebih dahulu harus merubah value “draft” post-nya dari true ke false.

Pastikan kita di folder root direktori proyek Hugo kita. Kemudian, ketikkan perintah berikut:

git status
git add .
git commit -m "commit pertama ke github"
git branch -M main
git remote add origin git@github.com:abwildan/hugowildan.github.io.git
git push -u origin main

Langkah 3:
#

Kita ke halaman Github repo. Kemudian dari main menu, kita klik menuju ke “Setting” -> “Pages”.

ss3

Langkah 4:
#

Ganti “Source” di bagian “Build and deployment” ke “Github Action”.

ss4

Langkah 5:
#

Buat file kosong baru di lokal repositori kita.

mkdir -p .github/workflows
touch .github/workflows/hugo.yaml

Langkah 6:
#

Copy-paste kode YAML berikut ke file hugo.yaml yang sudah dibuat sebelumnya. Kita dapat menyesuaikan nama branch dan versi Hugo-nya.

# Sample workflow for building and deploying a Hugo site to GitHub Pages
name: Deploy Hugo site to Pages

on:
  # Runs on pushes targeting the default branch
  push:
    branches:
      - main

  # Allows you to run this workflow manually from the Actions tab
  workflow_dispatch:

# Sets permissions of the GITHUB_TOKEN to allow deployment to GitHub Pages
permissions:
  contents: read
  pages: write
  id-token: write

# Allow only one concurrent deployment, skipping runs queued between the run in-progress and latest queued.
# However, do NOT cancel in-progress runs as we want to allow these production deployments to complete.
concurrency:
  group: "pages"
  cancel-in-progress: false

# Default to bash
defaults:
  run:
    shell: bash

jobs:
  # Build job
  build:
    runs-on: ubuntu-latest
    env:
      HUGO_VERSION: 0.115.4
    steps:
      - name: Install Hugo CLI
        run: |
          wget -O ${{ runner.temp }}/hugo.deb https://github.com/gohugoio/hugo/releases/download/v${HUGO_VERSION}/hugo_extended_${HUGO_VERSION}_linux-amd64.deb \
          && sudo dpkg -i ${{ runner.temp }}/hugo.deb                    
      - name: Install Dart Sass
        run: sudo snap install dart-sass
      - name: Checkout
        uses: actions/checkout@v3
        with:
          submodules: recursive
          fetch-depth: 0
      - name: Setup Pages
        id: pages
        uses: actions/configure-pages@v3
      - name: Install Node.js dependencies
        run: "[[ -f package-lock.json || -f npm-shrinkwrap.json ]] && npm ci || true"
      - name: Build with Hugo
        env:
          # For maximum backward compatibility with Hugo modules
          HUGO_ENVIRONMENT: production
          HUGO_ENV: production
        run: |
          hugo \
            --gc \
            --minify \
            --baseURL "${{ steps.pages.outputs.base_url }}/"                    
      - name: Upload artifact
        uses: actions/upload-pages-artifact@v1
        with:
          path: ./public

  # Deployment job
  deploy:
    environment:
      name: github-pages
      url: ${{ steps.deployment.outputs.page_url }}
    runs-on: ubuntu-latest
    needs: build
    steps:
      - name: Deploy to GitHub Pages
        id: deployment
        uses: actions/deploy-pages@v2

Langkah 7:
#

Commit perubahan barusan ke repo lokal dan jangan lupa juga push ke Github.

git status
git add .
git commit -m "menambahkan file .github/workflows/hugo.yaml"
git push

Langkah 8:
#

Di tab “Actions”, kita akan melihat seperti ini:

ss5

Langkah 9:
#

Kalau Github sudah selesai mem-build dan men-deploy website kita, warna indikator statusnya akan berubah menjadi hijau seperti ini:

ss6

Langkah 10:
#

Kita dapat melihat live website Hugo kita sudah ter-hosting di Github di link “https://abwildan.github.io/hugowildan.github.io/". Artinya, siapapun sekarang bisa mengunjungi website kita!

sr1

Selanjutnya, kapanpun kita mem-push perubahan dari repositori lokal, Github akan nge-rebuild website kita dan men-deploy perubahan-perubahannya.

Related

Hugo-ing (from Zero to Hero)
·4 mins
Hugo Hugo
Membuat Website via Hugo # Pengenalan singkat tentang Hugo # Hugo adalah framework yang memungkinkan setiap orang untuk membuat dan mengelola website mereka.
😃 About Me
·1 min
Whoami Introduction
Hello there!